Aplikasi Perekam Suara Android

Aplikasi perekam suara Android kini mulai kembali naik daun, ya. Apalagi dengan adanya tren berkreasi lewat video dan podcast. Tentu butuh audio yang jernih, mirip saat rekaman di studio asli.

Karena fiturnya yang canggih, lewat HP saja sudah bisa. Tinggal siapkan headset atau microphone untuk hasil yang jauh lebih berkelas.

Dalam tulisan ini kami memberikan sederet rekomendasi aplikasi yang bisa kamu install. Silakan pilih sesuai keinginan. Dijamin semuanya bakal bikin suara kamu jadi lebih jelas dan berkualitas.

Mari kita mulai.

8 Aplikasi Perekam Suara Android Jernih Mirip Studio (Gratis)

1. Perekam Suara (by Quality Apps)

perekam suara quality apps

Yaps, namanya memang seperti itu. Kalau dalam bahasa Inggris ya Audio Recorder. Hehehe. App ini gratis, aksesnya juga cepat dan ringan. Maklum, ukuran app-nya hanya 5 MB.

Meski keliatan simpel, justru app ini punya segudang fitur. Selain bisa merekam suara jernih, juga punya tampilan yang OK punya. Sangat mudah digunakan untuk pemula. Versi suara yang bisa disimpan juga beragam.

App ini bisa merekam bahkan jika kamu mematikan (atau mengunci) layar. Bisa dijeda juga. Belum lagi alat mikrofon kalibrasi yang bikin jadi tambah berisi. Dari semua itu, tidak heran kalau app ini dapat review bintang 4.8 dari 600 ribuan pengguna.

Nama Detail
Nama App Perekam Suara (by Quality Apps)
Rating 4.8
Developer Quality Apps (Recorder, Weather, Music)
Download PlayStore

2. Perekam Suara (by Splend Apps)

perekam suara splend apps merah

Namanya sama dengan app pertama, namun beda developer. Ukurannya jauh lebih kecil, hanya 3,2 MB. Bisa merekam suara mulai dari 8 kHz sampai 44 kHz. Bitrate-nya mulai dari 32 sampai 320 kbps. Mendukung stereo dan mono.

Bisa merekam saat kondisi layar mati. Folder rekaman juga bisa di-custom. Bisa untuk merekam panggilan telepon juga lho. Sharing hasil rekaman juga mudah. Ada widget khusus yang bisa diletakkan di homescreen.

Notif bisa lewat lampu LED notification. Baik saat merekam atau pas layar terkunci. Pokoknya lengkap. Apps ini juga sudah banyak yang pakai. Review-nya juga tinggi, yakni 4.7 dari 200 ribuan pengguna.

Nama Detail
Nama App Perekam Suara (by Splend Apps)
Rating 4.7
Developer Splend Apps
Download PlayStore

3. Samsung Voice Recorder

samsung voice recorder

Aplikasi perekam suara Android buatan Samsung. Tenang saja, semua HP tetap bisa pakai kok. Meskipun kadang-kadang juga tidak bisa kompatibel dengan beberapa model HP. Maka, silakan dicoba sendiri.

App ini juga tak beda jauh dengan yang lain. Bisa merekam selama kamu sedang telfon dengan orang lain. Bahkan, bisa menandai menit & detik ke berapa sesukamu. Hasil rekaman juga bisa di-play lewat app ini layaknya music player.

Nama Detail
Nama App Samsung Voice Recorder
Rating 4.3
Developer Samsung Electronics Co., Ltd.
Download PlayStore

4. Perekam Suara (by Splend Apps versi Biru)

perekam suara splend apps biru

Wait. Kok sama? Iya, sama. Bahkan perbedaannya juga sangat kecil. App ini lebih kecil ukurannya, 3.1 MB saja. Untuk semua fiturnya sama saja. Kecuali, app ini tidak bisa menampilkan widget ke homescreen.

Selain itu, sama dengan app versi “merah”. Punya built-in yang sangat mudah digunakan, mirip mp3 player. Bisa berbagi hasil rekaman via e-mail atau apps sosmed. Bisa set hasil rekaman sebagai nada dering.

Dan juga, sama seperti versi sebelumnya, terdapat pemberitahuan kalau sedang aktif merekam. Notif-nya bisa dipantau lewat LED (kalau ada). App ini juga tak kalah populer. Dapat review 4.6 dari 280 ribuan pengguna.

Nama Detail
Nama App Perekam Suara (by Splend Apps versi Biru)
Rating 4.6
Developer Splend Appstd>
Download PlayStore

5. Easy Voice Recorder

easy voice recorder

Aplikasi perekam suara yang cukup profesional. Bisa untuk keperluan belajar online sekolah ataupun kuliah. Bisa juga untuk wawancara bisnis. Atau bahkan, bernyanyi dengan lebih jernih meski pakai HP. Cukup tambahkan saja “preset” khusus.

App ini mendukung audio MP4, PCM, dan audio lain. Kamu uga bisa menambah widget di homescreen, jadi bisa langsung merekam dari sana. Merekam sambil mematikan layar juga bisa. Membagikan hasil rekaman juga sudah lengkap.

Bahkan untuk urusan tampilan, app ini juga lebih leluasa. Bisa mode terang ataupun gelap. Mirip-mirip dengan tren tampilan UI saat ini.

Nama Detail
Nama App Easy Voice Recorder
Rating 4.7
Developer Digipom
Download PlayStore

6. Perekam Suara (by HD Camera)

hd camera

App berikutnya, hanya berukuran 2 MB. Sangat cepat dan ringan diakses. Smooth. Tampilannya pun juga mudah dipahami dengan fitur yang mudah digunakan. Kamu bisa merekam saat layar terkunci.

Meski tak banyak fitur karena memang ukurannya sangat kecil, app ini tetap memberikan performa ciamik untuk audio kamu. Mirip seperti studio rekaman asli. Untuk hasil terbaik, silakan pakai mikrofon ya.

Nama Detail
Nama App Perekam Suara (by HD Camera)
Rating 4.4
Developer HD Camera
Download PlayStore

7. Perekam Suara (by Recorder & Smart Apps)

recorder smart apps

Aplikasi perekam suara yang dikembangkan oleh Recorder & Smart Apps. App ini telah mendapat 330 ribuan review dan menghasilkan bintang 4.7. Punya ukuran 4,6 MB dengan 10 juta pengguna yang sudah meng-install.

Fiturnya juga beragam. Kualitas audio cukup baik. User interface cukup mudah dipahami. Format audio yang didukung adalah mp3. Hasil rekaman bisa disimpan di memori internal maupun kartu SD. Bitrate rekaman mulai dari 8 kHz sampai 44 kHz.

Nama Detail
Nama App Perekam Suara (by Recorder & Smart Apps)
Rating 4.7
Developer Recorder & Smart Apps
Download PlayStore

8. Perekam Suara (by Smart Mobi Tools)

smart mobi tools

App yang dikembangkan oleh Smart Mobi Tools, berukuran 10 MB. Telah diinstall lebih dari 10 juta pengguna. Mendapat review bintang 4.2 dari 9 ribu pemberi review. Selain punya kemampuan merekam suara yang jernih, app ini juga mendukung rekaman via Android Wear.

Bisa import dan export audio di DropBox dan Google Drive. App ini juga punya fitur rekaman bluetooth. Kamu bisa menambah widget ke homescreen apabila diperlukan. App ini bisa mengurangi gain dan menghapus gema.

Nama Detail
Nama App Perekam Suara (by Smart Mobi Tools)
Rating 4.2
Developer Smart Mobi Tools
Download PlayStore

Penutup

Itulah tadi beberapa aplikasi perekam suara Android yang punya kualitas audio jernih mirip studio rekaman. Apps tadi bisa kamu gunakan untuk bikin suara video YouTube ataupun audio untuk podcast.

Baca Juga: Aplikasi Scan Android

Semoga bermanfaat ya. Kalau saran kami sih, dicoba aja satu per satu. Semuanya bagus. Tinggal kecocokan aja sama kamunya. Selamat mencoba! 🙂

Leave a Comment