Sebagai salah satu startup unicorn, Bukalapak sudah bukan lagi anak kemarin sore. Call center Bukalapak pun selalu kebanjiran telepon dan chat dari para pengguna e-commerce karya anak bangsa ini.
Namun bagi mereka yang masih baru menggunakan aplikasi perdagangan digital, mungkin masih awam dengan segala seluk beluk belanja online, terutama di Bukalapak. Guna mengenal perusahaan besar yang satu ini, Anda harus mengetahui beberapa hal.
Seputar Bukalapak dan Call Center Bukalapak
Tentang Perusahaan
Dimulai dari impian dua anak muda yang kala itu masih duduk di bangku kuliah, Bukalapak tercipta di sebuah kos-kosan kecil dengan traffic yang belum begitu ramai. Maklum, kala itu perdagangan digital memang belum begitu marak.
Perusahaan yang memiliki slogan jual-beli online mudah dan terpercaya ini sudah berkembang menjadi salah satu perusahaan terbesar di Indonesia. UKM yang bekerja sama dengan Bukalapak pun kini sudah mencapai ribuan.
Prinsip berjualan di Bukalapak adalah mempertemukan penjual dan pembeli secara langsung, sedangkan Bukalapak hanyalah platform yang menjadi media penghubung kedua belah pihak.
Kantor Bukalapak
Online Marketplace ini memiliki kantor pusat di Metropolitan Tower Lantai 22, Jl. R. A. Kartini Kav. 14 Cilandak Barat, Kec. Cilandak, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12430.
Jam operasional PT. Bukalapak.Com adalah setiap hari, mulai dari pukul 07.00 WIB hingga 22.000 WIB.
Sedangkan untuk Kantor Customer Service Bukalapak, Anda dapat mengunjunginya di jalan Ampera Raya No. 22, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jakarta, Indonesia 12540.
Jika Anda ingin menghubungi call center Bukalapak ini, maka Anda dapat melakukannya di hari kerja, yaitu Senin-Minggu, mulai pukul 09.00 – 17.00 WIB.
Media Sosial
Sebagai sebuah online marketplace sepertinya tidak pas jika tidak memiliki akses ke media sosial, karena notabene semua pengguna dan pelanggan Bukalapak pastilah orang yang akrab dengan media sosial.
- Berikut ini adalah beberapa alamat resmi dari Bukalapak:
- Facebook : https://web.facebook.com/bukalapak
- Twitter : https://twitter.com/bukalapak
- Youtube : https://www.youtube.com/user/bukalapak
- Instagram : https://www.instagram.com/bukalapak/
- LinkedIn : https://www.linkedin.com/company/pt-bukalapak-com
- Situs Resmi : www.bukalapak.com
Selain dari media sosial mereka yang tertera di atas, Anda juga dapat terhubung langsung dengan Bukalapak lewat aplikasi yang bisa Anda unduh di Google Playstore maupun App Store.
Tips Belanja Aman di Bukalapak
Meskipun Anda bisa menghubungi pihak call center Bukalapak ketika terjadi masalah saat penjualan maupun pembelian, tentu akan lebih baik jika Anda mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan ketika bertransaksi di Bukalapak.
Gunakan Promo Menariknya
Saling berlomba mendapatkan perhatian dari calon konsumen setia selalu menjadi hal yang biasa di dunia perdagangan, baik yang digital maupun fisik. Begitu pula yang terjadi dengan bukalapak.
Ada banyak promo menarik yang ditawarkan oleh Bukalapak setiap harinya, bahkan beberapa promo bisa diadakan setiap jam selama berhari-hari.
Bagi para pembeli, Bukalapak menyediakan voucher yang bisa Anda gunakan sebelum berbelanja. Anda tinggal pergi ke laman voucher, dan mengambil voucher yang tersedia.
Kemudian, ketika akan membayar, jangan lupa masukkan kode voucher tersebut ke kolom yang sudah disediakan. Setelahnya secara otomatis Anda sudah bisa menikmati berbagai potongan yang disediakan Bukalapak.
Ada banyak promo yang bisa Anda pilih, mulai dari gratis ongkir, promo nego, cashback dan masih banyak lagi.
Pertimbangkan Harga
Memang, pada dasarnya, sebagai pengguna, kita seringkali ingin mendapatkan harga yang paling murah. Namun, Bukalapak sebagai platform yang menjembatani transaksi tidak bisa mengatur secara langsung transaksi tersebut.
Semua tentu tergantung penjual dan pembeli sendiri. Maka dari itu, sebagai pembeli, Anda harus peka terhadap harga. Bukan hanya mencari yang murah, tapi juga masuk akal.
Jika ada pelapak, sebutan penjual di Bukalapak, yang menjual barang dengan harga jauh dari harga pasar, Anda patut untuk curiga. Anda bisa mencari di mesin pencari harga pasaran dari barang yang ingin Anda beli.
Jangan sampai nanti Anda menyesal karena barang yang diterima beda dengan apa yang tercantum. Walaupun nantinya Anda bisa memberikan komplain lewat call center Bukalapak, tapi Anda harus menunggu cukup lama hingga aduan Anda ditanggapi.
Hal ini tentu wajar mengingat ada jutaan pemakai aplikasi Bukalapak yang bertransaksi setiap harinya.
Tanya Detail Barang
Jika Anda sudah berniat untuk membeli, Anda dapat menanyakan tentang detail barang, yang tidak tercantum di dalam deskripsi, kepada pelapak.
Adalah hak konsumen untuk mendapatkan informasi tentang barang yang akan dibeli sedetail mungkin. Tanyakan secara sopan apa saja yang ingin Anda ketahui.
Namun pastikan bahwa Anda tidak akan melakukan hit and run, yaitu menawar kemudian tidak jadi melakukan transaksi dan pergi begitu saja tanpa pemberitahuan.
Hukum paling dasar ketika berbelanja atau menjual barang adalah kejujuran agar kedua belah pihak tidak dirugikan.
Gunakan Rekening Bersama
Bukalapak menyediakan fitur rekening bersama yang bisa Anda pilih demi keamanan bertransaksi. Walaupun sedikit rumit, namun cara ini akan memperkecil kemungkinan Anda tertipu dengan pelapak yang nakal.
Sebab nantinya uang Anda akan diserahkan kepada pelapak, lewat Bukalapak, jika Anda tidak melakukan komplain terkait barang tersebut. Transaksi di luar rekening bersama Bukalapak tentu bukan menjadi tanggung jawab Bukalapak sepenuhnya.
Rajin Membaca
Untuk mendapatkan pengalaman belanja yang menyenangkan, Anda juga dituntut untuk gemar membaca. Selalu luangkan waktu untuk membaca kolom umpan balik yang tersedia di setiap item jualan di Bukalapak.
Anda bisa mendapatkan informasi terkait bentuk asli item, kualitas item, kualitas pengiriman dan juga kualitas pelapak yang menjual item tersebut.
Lewat membaca kolom komentar, Anda dapat memperoleh bahan pertimbangan apakah akan memilih barang dari pelapak tersebut atau tidak.
Hubungi CS
Terkadang di saat transaksi ada masalah teknis dan non-teknis yang bisa saja Anda alami. Jika terjadi hal yang membingungkan atau membuat Anda curiga, Anda dapat menghubungi call center Bukalapak di 021-5081-3333.
Jam kerja CS adalah 24 jam, jadi Anda bisa menghubungi di jam berapapun Anda mengalami masalah di Bukalapak.
Hal semacam kegagalan saat membayar, komplain tentang barang yang tidak sesuai deskripsi dan lain sebagainya, bisa Anda laporkan ke pihak CS agar mendapatkan penanganan selanjutnya.
Tips Melaporkan Keluhan
Seperti yang sudah sedikit dibahas di atas, dalam berkali-kali transaksi pasti ada suatu ketika Anda mengalami masalah dengan transaksi. Ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan jika hal ini terjadi pada Anda.
- Buka Bantuan
Sebelum menghubungi pihak Call Center Bukalapak, Anda mungkin bisa mencoba cara membaca FAQ di kolom www.bukalapak.com/bantuan di sana, ada banyak hal yang berkaitan dengan segala macam fitur dan transaksi di Bukalapak.
Bisa jadi apa yang Anda keluhkan ada di sana dan Anda bisa mendapatkan jawaban secara instan tanpa perlu bertanya.
- Buka Bantuan di Situs Resmi
Atau jika kolom yang ada di link di atas tidak dapat diakses, Anda masih bisa menghubungi pihak Bukalapak di www.bl.id/bantuan Di sana Anda dapat menyampaikan keluhan dan pertanyaan Anda terkait transaksi di Bukalapak.
- CS Bukalapak
Jika pertanyaan yang ingin Anda ajukan tidak ada di kolom FAQ dan Anda membutuhkan bantuan cepat, Anda dapat menghubungi CS di nomor 021-50813333.
Setelah tersambung, Anda biasanya akan dimintai keterangan seperti nomor transaksi dan juga username yang Anda gunakan untuk transaksi. Jadi, ingat dua hal ini sebelum menghubungi call center Bukalapak.
- Media Sosial
Selain cara di atas, Anda juga dapat menyampaikan keluhan melalui media sosial resmi Bukalapak yang sudah tertera di atas. Selain bisa mendapatkan jawaban dari admin, Anda juga membuka peluang mendapatkan jawaban dari sesama pelapak yang pernah mengalami hal yang sama.
Sampaikan kritik, saran dan pertanyaan Anda dengan sopan, maka Anda akan mendapatkan feedback yang baik pula. Komentar dengan hate speech bisa saja terblokir secara otomatis atau malah akan di-report spam.
- Support Us
Beberapa waktu yang lalu, surel resmi Bukalapak di cs@bukalapak.com memang sudah tidak aktif. Fitur yang selama ini digunakan sebagai alternatif menyampaikan keluhan sudah tidak bisa lagi diakses.
Sebagai gantinya, Anda tetap bisa melayangkan protes lewat https://www.bukalapak.com/supports/contact_us yang nantinya akan di-follow up oleh pihak yang bersangkutan.
- Jangan dibuka Forum
Terkadang banyak pelapak yang salah kaprah menggunakan fitur Buka Forum untuk melayangkan protes terkait transaksi. Buka Forum merupakan forum yang digunakan oleh sesama pelapak untuk berbagi informasi general.
Berbagai pengalaman yang dialami selama bekerja sama dengan Bukalapak sering dibagikan oleh pelapak di forum ini. Jadi ini adalah forum komunitas, bukan semata milik perusahaan.
Jadi, jika Anda menyematkan protes Anda di forum ini maka jelas tidak akan mendapatkan respon resmi dari pihak Bukalapak.
Kelebihan Belanja di Bukalapak
- Pakai DANA
Buka Dana, yang dahulu bernama Buka Dompet, adalah dompet digital yang bisa Anda gunakan untuk transaksi di BUkalapak. Anda tidak perlu lagi menggunakan transfer bank atau cara manual lewat minimarket untuk melakukan pembayaran.
Selain itu, ada banyak promo menarik lainnya jika Anda bertransaksi lewat DANA.
- Rekening Bersama
Sebagai marketplace yang bergerak secara daring, Bukalapak mengerti kecemasan seller maupun buyer yang menggunakan platformnya untuk bertransaksi.
Penipuan adalah hal yang paling dihindari oleh semua pelapak. Maka untuk menjauhkan Anda dari hal tersebut, Bukalapak membuat fitur rekening bersama.
Jadi ketika transaksi berlangsung, dana yang dikirimkan pembeli akan tertahan di rekber sampai barang sampai dan tidak ditemukan komplain. Setelah semua beres, maka penjual baru akan mendapatkan uangnya dari rekber.
- Banyak Promo
Ada banyak sekali promo yang bisa Anda dapatkan di Bukalapak. Bukan hanya itu, terkadang, di beberapa momen spesial, Anda bisa mendapatkan rumah, mobil, maupun barang mewah lainnya dengan harga yang sangat tidak masuk akal.
Pilihan belanja di e-commerce semacam Bukalapak memang sudah tidak bisa dihindari. Banyak orang memilih cara termudah untuk mendapatkan kebutuhan mereka secara cepat, mudah dan tanpa mengeluarkan banyak energi.
Bertransaksi di Bukalapak pun akan terasa lebih aman karena Anda dapat menghubungi call center Bukalapak selama 24 jam penuh setiap harinya.