Saat ini sebagian besar penyedia layanan internet yang ada di Indonesia sudah menyediakan modem dengan kelengkapan wireless router. Hal tersebut berarti selain pakai kabel, Anda dapat mengakses internet hanya dengan jaringan WiFi yang sudah dipasang dirumah.
Salah satu yang menyediakan wireless router tersebut adalah Telkom Speedy. Nah, bagi Anda yang ingin mengganti passwordnya, maka ketahui langkahganti router Speedy selengkapnya berikut.
Cara Ganti Router Speedy, Agar Lebih Aman Passwordnya
Telkom Speedy merupakan salah satu ISP terbesar yang ada di Indonesia. Layanan tersebut bahkan sudah memberikan banyak produk kepada para pelanggannya tak terkecuali modem dengan wireless router.
Dengan adanya jaringan WiFi tersebut, maka Anda dapat dengan mudah mengakses internet lewat berbagai perangkat yang dimiliki. Baik itu smartphone, tablet, dan lain sebagainya.
Akan tetapi, Anda juga perlu mengetahui bahwa WiFi merupakan salah satu jaringan yang bisa saja dengan mudah diretas oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Jika WiFi tersebut berhasil di retas, maka bisa saja data-data pribadi yang Anda miliki dicuri bahkan sampai disalahgunakan.
Untuk itu, sangat penting bagi Anda untuk mencegah hal tersebut dengan cara merubah password WiFi secara berkala.Â
Nah di bawah ini beberapa caraganti router Speedy, agar nantinya password yang Anda miliki dapat memiliki keamanan yang lebih baik.
- Pertama, Anda bisa menghubungkan laptop ataupun PC menuju modem TP-Link atau modem yang Anda gunakan lewat kabel LAN atau bisa juga dengan memakai jaringan WiFi.
- Selanjutnya, buka browser yang ada pada perangkat. Baik itu Google Chrome, Mozilla Firefox, Internet Explorer, hingga Opera. Anda bisa memilihnya salah satu sesuai dengan keinginan.
- Selanjutnya ketikkan pada browser alamat berikut 192.168.1.1 dan tekan enter.
- Kemudian nantinya akan muncul pop up yang meminta Anda untuk melakukan login. Nah, apabila Anda belum pernah melakukan pengubahan, maka langsung saja isi kolom username dengan “admin” dan pada kolom password juga perlu Anda sisi dengan “admin”.
- Jika sudah maka klik login. Nantinya Anda akan masuk kepada tampilan pengaturan modem.
- Anda bisa memilih tap Interface Setup kemudian pilih tap Wireless yang ada di bawahnya.
- Kemudian jika sudah terbuka, Anda bisa scroll ke bawah sampai menemukan WPS Setting.
- Dari situ, mulai lakukan pengisian dengan mengganti kolom SSID sesuai dengan nama yang diinginkan. Nantinya, nama tersebut akan menjadi nama jaringan WiFi.
- Sementara pada kategori WPA2-PSK, Anda bisa mengisi pada bagian kolom Pre-Shared-key dengan password yang ingin diubah alias password baru. Itulah yang nantinya akan menjadi password baru Anda.
- Jika sudah, Anda bisa langsung menyimpan peraturan tersebut.
Sangat mudah bukan caraganti router Speedy agar password dapat terupdate? Anda bisa mengubah nama dan password jaringan WiFi hanya dengan beberapa langkah di atas. Hal tersebut berarti saat ada perangkat yang tersambung dengan WiFi tersebut maka ia akan langsung terputus.
Anda bisa langsung menghubungkan perangkat ke WiFi dengan password yang baru. Penggantian password ini sendiri perlu Anda lakukan secara berkala. Hal ini tak lain agar Anda dapat lebih mudah dalam meminimalisir terjadinya tindakan kejahatan ataupun tindakan yang merugikan.
Agar Anda dapat mudah mengingat dari pergantian password tersebut maka tidak ada salahnya untuk mencatatnya pada kertas atau tempat lain.
Hal ini bisa jadi langkah antisipasi yang tepat agar jika suatu saat Anda lupa password baru yang sudah diubah Anda masih memiliki catatan lengkapnya untuk bisa login ke pengaturan modem itu sendiri.