Kenapa Notif WA Tidak Muncul Padahal Jaringan Bagus?

Para pengguna WhatsApp sering merasa bingung kenapa notif WA tidak muncul di smartphone mereka. Mereka hanya akan mengetahui pesan tersebut ketika membuka aplikasi.

Ada beberapa jawaban atas pertanyaan ini, antara lain:

  • Mode hemat baterai dalam posisi aktif, sehingga dia memblokir semua notifikasi tidak cuma WhatsApp
  • Mode penghemat data hidup
  • WhatsApp tidak update sehingga kehilangan izin
  • Smartphone dalam posisi silent
  • Mode pesawat dalam kondisi aktif
  • Pengaturan notifikasi khusus WA dimatikan tanpa sengaja
  • RAM penu sehingga smartphone gagal mengaktifkan notifikasi

Padahal kit tahu betul notifikasi sangat penting, tidak hanya untuk WhatsApp, tetapi juga untuk SMS, Messenger, Instagram, Signal, dan aplikasi lainnya.

Cara Mengatasi Notif WA Tidak Muncul

Pastikan Mode Silent Tidak Aktif

Jika Anda mengalami masalah dengan notifikasi nada dering WhatsApp, pertama-tama pastikan bahwa ponsel Anda tidak dalam mode diam atau hening.

Jika ponsel Anda sedang dalam mode hening, maka semua notifikasi tidak akan berbunyi, termasuk panggilan telepon, SMS, dan lainnya.

Jika mode yang Anda gunakan bukan mode hening, coba ikuti tips selanjutnya untuk menyelesaikan masalah ini.

Cek Perizinan Notifikasi Aplikasi WhatsApp

Untuk dapat menampilkan notifikasi, Anda harus memberikan izin kepada Android. Jika tidak, WhatsApp tidak akan menunjukkan adanya pemberitahuan pesan masuk. Untuk memberikan izin, Anda perlu masuk ke pengaturan notifikasi Android.

Setiap ponsel memiliki metode yang berbeda, jadi Anda perlu menyesuaikan dengan ponsel yang Anda gunakan. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  • Buka menu Pengaturan pada ponsel Android Anda.
  • Pilih Aplikasi & Notifikasi » Aplikasi » cari dan pilih WhatsApp.
  • Pilih Notifikasi » aktifkan bagian Izinkan Notifikasi.
  • Selesai.

Pastikan untuk mengikuti langkah-langkah ini dengan benar agar dapat mengaktifkan notifikasi untuk WhatsApp.

Kenapa notifikasi wa hanya muncul saat aplikasi dibuka?

Matikan Fitur Penghemat Baterai

Untuk mengatur jadwal penghemat baterai pada ponsel Anda, Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka aplikasi Setelan pada ponsel Anda.
  2. Ketuk Baterai » Penghemat Baterai » Setel Jadwal.
  3. Pilih salah satu dari setelan berikut:
    • Tidak ada jadwal: Hanya aktif saat Anda mengaktifkan penghemat baterai secara manual.
    • Berdasarkan rutinitas Anda: Aktif jika baterai kemungkinan akan habis sebelum pengisian daya normal berikutnya.
    • Berdasarkan persentase: Aktif saat baterai mencapai persentase daya tertentu.
  4. Jika Anda ingin mematikan, maka pilih opsi Tidak ada Jadwal.

Dengan mengatur jadwal penghemat baterai, Anda dapat menghemat daya baterai secara efektif sesuai dengan kebutuhan Anda tetapi di sisi lain fitur ini akan mematikan aplikasi yang terlalu banyak memakan daya, salah satunya WhatsApp.

Matikan Fitur Penghemat Data

Untuk mengaktifkan atau menonaktifkan penghemat data pada ponsel Anda, Anda dapat mengikuti langkah-langkah berikut:

  1. Buka aplikasi Setelan pada ponsel Anda.
  2. Ketuk Jaringan & internet » Penghemat Data.
  3. Aktifkan atau nonaktifkan Penghemat Data.
  4. Anda akan melihat ikon Penghemat Data di status bar saat Penghemat Data aktif. Anda juga akan melihat notifikasi di bagian atas aplikasi Setelan ponsel.

Tinggalkan komentar