Cara Membersihkan Case HP yang Menguning Ekonomis, Mudah, dan Cepat

Penggunaan case yaitu pada ponsel bukan semata hanya karena sedang populer. Akan tetapi juga, fungsinya yaitu untuk melindungi bodi dari ponsel. Supaya terjaga dengan baik dan tidak mudah rusak. Memang ada berbagai jenis model case yang ada di pasaran dan tentunya akan membuat tampilan menjadi baik.

Satu diantara banyaknya jenis case HP dan yang memang banyak digunakan yaitu casing bening yang berbahan karet. Selain itu juga, tampilan dari case model yang satu ini akan menunjukkan keaslian dari bentuk ponsel. Sayangnya permasalahan case bening yang terkadang menguning pastinya akan menjadi permasalahan. Oleh karena itu, Anda perlu cara membersihkan case HP yang menguning.

Cara Membersihkan Case HP yang Menguning

Cara Membersihkan Case HP yang Menguning

Apabila noda yang ada pada case ponsel yang menguning tersebut sangat mengganggu penampilan dari bodinya. Tentu itu  tidak membuat Anda percaya diri menggunakan ponsel seperti itu. Ada beberapa cara yang mudah, murah dan cepat bisa digunakan berikut ini:

1. Pemutih

Cara membersihkan case HP yang menguning bisa dilakukan dengan cara menggunakan pemutih pakaian. Cairan yang ada di pemutih pakaian ini juga sangat ampuh untuk membuat noda yang ada di case HP dapat menghilang sehingga bisa kembali putih.

Cara yang bisa anda gunakan dalam membuat noda kuning menghilang di ponsel cukup campurkan pada sedikit air di dalam wadah ataupun ember. Lalu aduk pemutih dengan air hangat. Setelah itu, masukkan case hp tersebut dalam wadah yang sudah dicampurkan  Diamkan beberapa menit, lalu keringkan.

Perlu diingat juga bahwa pemutih merupakan cairan yang Memang agak berbahaya. Oleh karena itu, pada saat menggunakan pemutih ini gunakanlah sarung tangan maupun celemek, serta masker untuk wajah. Supaya nantinya pemutih tidak akan menempel di tubuh.

2. Hand Sanitizer

Langkah paling ampuh dalam menghilangkan noda dengan cepat dan juga mudah, serta ekonomis dapat dilakukan dengan menggunakan hand sanitizer. Caranya juga cukup mudah hanya perlu menggosokkan cairan hand sanitizer tersebut dengan menggunakan tisu maupun kain pada badan maupun permukaan dari case hingga bersih.

Manfaat lainnya yang bisa didapatkan yaitu case HP akan tercium lebih harum ketika membersihkannya memakai hand sanitizer.

4. Alkohol

Alkohol memang sangat efektif dalam merontokkan noda kuning pada case. Supaya terlihat lebih baru. Selain itu juga, alkohol nantinya akan membersihkan case HP dari kuman-kuman maupun kotoran yang telah menempel di permukaannya. Dalam pembersihan case HP ini menggunakan alkohol hanya perlu menuangkan sedikit cairan tersebut di kapas yang bersih Lalu gosokkan ke permukaan casing hingga bersih.

5. Soda Kue

Bahan dapur yang satu ini juga cukup ampuh dalam merontokkan noda kekuningan pada casing HP. Anda hanya perlu menyemprotkan air dan juga bubuk soda itu ke dalam satu wadah lalu gunakan cairan tersebut yang sudah menyatu dan gosok pada case HP hingga kotorannya menghilang. Selanjutnya pada saat kuning menghilang, basuh kembali casing HP tersebut menggunakan air bersih dan keringkan.

6. Sabun Cuci Piring

Cara paling praktis dan tidak memerlukan biaya apapun dalam membersihkan casing ponsel yang menguning adalah menggunakan sabun cuci piring. Langkah untuk pemakaiannya juga cukup mudah hanya perlu mencuci case HP dengan menggunakan sabun yang sedikit. Kemudian bilas menggunakan air, lalu selanjutnya hanya cukup mengeringkan casing memakai kain microfiber.

7. Pasta Gigi

Penggunaan pasta gigi bisa untuk membersihkan suatu noda yang terlihat kuning pada casing. Sehingga membuatnya bersih kembali. Begitu juga odol ini berfungsi dalam menghilangkan tinta-tinta yang ada pada casing.

Penggunaannya juga cukup mudah hanya perlu mengoleskan odol ke permukaan case ponsel dan sikat secara perlahan. Apabila sudah dilakukan, segera basuh kembali casing tersebut memakai air, lalu keringkan. 

8. Boraks

Cara membersihkan case HP yang menguning bisa menggunakan boraks. Anda hanya perlu menyemburkan sedikit cairan pencuci piring dan juga air pada mangkuk. Lalu tambahkan boraks. Aduk semuanya dan masukan case HP ke dalam mangkuk tersebut dan direndam supaya lebih meresap. Tunggu sampai satu jam.

Lalu gosok kembali bagian yang memang terlihat menguning dengan lembut yaitu menggunakan sikat yang berbulu sangat halus. Kemudian gunakan kain microfiber supaya bisa mengeringkan case HP lebih cepat, sehingga mencegah terjadinya goresan dan juga serat yang tertinggal.

Penyebab Case HP Transparan Bisa Menguning

Cara Membersihkan Case HP yang Menguning

Case HP yang transparan memang banyak diminati. Akan tetapi, kelemahan yang paling umum pada casing HP tersebut yaitu warnanya yang seiring bertambah waktu akan kekuningan, sehingga tidak bagus untuk dipandang. Penyebabnya adalah karena bahan pembuatannya menggunakan silica gel dan juga plastik. Namun, penyebab utamanya memang sangat beragam.

Alasan lainnya yang dapat menjadi penyebab dari case HP yang transparan tersebut menguning yaitu adanya radiasi UltraViolet yaitu dari matahari. Apabila para pengguna ponsel sering menggunakan alat tersebut pada ruangan, maka case HP tentunya akan mudah berubah menjadi kuning karena terpapar sinar matahari terlalu lama.

Selain itu juga, paparan sinar ultraviolet serta cuaca ekstrim dan juga udara yang lembab atau juga bisa jadi dikarenakan cairan tertentu sehingga membuat case HP dapat menguning warnanya.

Tentunya juga pemakaian yang normal pada case HP apabila terpapar oleh minyak dan juga keringat itu merupakan penyebab case HP bisa menguning. Meskipun pada saat ponsel yang memang sudah menguning tersebut kurang enak dipandang, tapi  secara perlindungan charge HP masih tidak berkurang.

Penyebab terjadinya kuning yang ada pada casing HP juga bisa dikarenakan pengguna ponsel tersebut jarang untuk membersihkannya. Oleh karena itu, perhatikan juga intensitas dalam merawat casing HP. Supaya tidak kotor maupun kusam.

Perlu diingat bahwa casing HP yang sangat kotor akan menyimpan banyak bakteri, sehingga bisa menumpuk. Apalagi terkadang tanpa sadar sering meletakkan ponsel di tempat yang sembarangan. Lalu memegang tangan yang kotor. Oleh sebab itu, bersihkan secara rutin supaya casing HP bisa putih

Membersihkan casing HP secara rutin tidak perlu mengeluarkan banyak uang dan juga tenaga. Hanya perlu mengelapnya dengan menggunakan tisu basah. Supaya casing HP kembali cerah. Apalagi case HP yang berbahan silikon tentunya akan mudah menguning.

Hal itu bisa dilakukan dengan meletakkan case pada mangkuk air hangat dengan menggunakan baking soda dan merendam case HP supaya tetap selalu putih bening secara berkala.

Cara membersihkan case HP yang menguning memang terdengar mudah, tapi tidak jarang sulit untuk dipraktekkan. Akan tetapi, jauh lebih baik apabila Anda mencegah casing HP tersebut menguning dengan cara yang tepat.

Hal-hal yang perlu dilakukan yaitu menjaganya supaya tidak terkena sinar matahari secara langsung, terlalu lama, dan juga merawatnya secara berkala. Apabila memang sudah terlanjur menguning, hal itu tidak perlu diganti casing-nya.

Cukup dengan bahan-bahan yang mudah dan tidak memerlukan biaya mahal. Case HP akan kembali transparan dan bening dengan bahan-bahan yang memang mudah ditemukan di rumah.

 

Leave a Comment